MIDAS Internet

Minggu, 17 Januari 2010

Warnet alias warung internet..kata yang tidak asing lagi bagi orang-orang di indonesia.
warnet saat ini sudah seperti jamur yang tumbuh dimana-mana di daerah perkotaan seperti jakarta dan sekitarnya.Setiap jengkal, dapat dengan mudah kita menemukan warnet.

Sudah banyak warnet, apa bagus kalo kita terjun ke bisnis warnet ???
Pertanyaan tersebut sama seperti bertanya, sudah banyak rumah makan, apa masih untung bisnis rumah makan? Ya selama manusia masih butuh makan, usaha rumah makan pasti akan terus ada. Hanya saja kita kudu harus tahu bagaimana membuat rumah makan itu laku dan menghasilkan banyak keuntungan.

Sama seperti rumah makan, bisnis Warnet dan Game Center akan terus ada karena manusia harus melakukan komunikasi via internet. Hanya saja bagaimana membuat Warnet dan Game Center yang kita kelola bisa UNTUNG adalah tantangannya.

Bisnis Warnet dan Game Center adalah usaha menyewakan komputer dengan fasilitas internet yang nilai investasinya menengah dan masih sangat menjanjikan dalam hal keuntungan. Bisnis ini bagi beberapa orang yang gak mempunyai latar belakang IT sulit untuk membayangkannya, tetapi sebenarnya bisnis ini sangat mudah dilakukan, tidak banyak menyedot waktu dan perhatian serta mudah untuk dikontrol. Nilai investasi cepat pulang karena keuntungannya masih ok. Bisnis Warnet dan Game Center adalah salah satu bisnis yang baik karena transaksi yang dilakukan adalah cash tanpa hutang. Selain itu customer yang datang kepada anda dan jika Warnet anda ok mereka akan kembali membawa teman.



MIDAS internet yang beralamat di Jalan Kemang Raya No.8 Jatiwaringin Pondok Gede ini, hadir dengan konsep Internet dan Games Onlines 24 Jam. Dengan HIGH SPEED INTERNET, dimana saat anda browsing ataupun bermain games tidak akan lag atau putus-putus.
Karena kami menggunakan dua provider yang mendukung kestabilan internet diwarnet kami.Disamping HIGH SPEED INTERNET, fasilitas lainnya adalah layar monitor LCD, tempat yang nyaman,ruang AC.Untuk Harga yang kami tawarkan, personal Rp 4.000/jam , harga yang pantas untuk mendapatkan akses internet yang cepat :), nyaman dan aman. Selain itu juga, ada beberapa Paket yang berlaku all day.


Selain hal-hal yang diatas tersebut, kami juga menawarkan jasa pengetikan, jasa sales and service komputer, spare parts dan accesories komputer, jasa Printing, Scanning dan Burning, Bluetooth dan Webcam.
Untuk client-client kami yang bermain disini, kami akan memberikan gratis 1 jam atau 2 jam....
Penasaran kan..?. hehehheheh....segera datang ke warnet kami.

0 komentar: